SMANO Boyong 3 Pleton dalam Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-78
Dalam rangka menghadiri undangan pelaksanaan upacara penurunan bendera merah putih pada tanggal 17 agustus 2023 di Stadion Tejosari 24, SMANO memboyong seluruh peserta didik sebanyak 3 pleton atau kurang lebih 170 peserta didik.
Upacara di mulai pada sore hari pukul 16.00. Instruktur Upacara penurunan bendera HUT RI - 78 dipimpin oleh Kapolda Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.IK, M.IK dengan mengusung tema gotong royong. Kegiatan ini pun merupakan bentuk nasionalisme yang di terapkan agar peserta didik lebih terpacu lagi menjadi atlet-atlet yang berprestasi dan kelak dapat mengharumkan nama Indonesia dari segi Olahraga baik dalam event Wilayah, Nasional pun Manca Negara.